ZTE Nubia Z11 Diluncurkan 28 Juni 2016

shopee,boostr,tools,shopee tools,shopee booster

Sejumlah vendor berlomba-lomba untuk mengeluarkan produk terbarunya tak terkecuali ZTE, setelah merilis Nubia Z11 miniĀ  serta Nubia Z11 Max saat ini ZTE juga telah bersiap untuk merilis salah satu produk ponsel flagship Nubia Z11 pada tanggal 28 Juni 2016 mendatang.

Berita ini diperkuat dengan hadirnya teaser yang telah menampilkan informasi peluncuran dari Nubia Z11. Sama halnya dengan seri Max, ZTE Nubia Z11 ini juga telah menggunakan brand ambasador Cristiano Ronaldo.

brand ambasador
Saat ini ZTE masih menggunakan Cristiano Ronaldo sebagai brand ambasadornya (image : sidomi.com)

Dikutip dari sidomi.com, smartphone flagship besutan dari ZTE ini juga telah didukung dengan layar sentuh 2.5D dengan ukuran 5,5 inci yang beresolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang telah menggunakan teknologi panel IPS (In-Plane Switching).

Dengan teknologi tersebut akan menawarkan kepada penggunya kerapatan hingga lebih dari 401 piksel per inci, layar ini juga telah dilindungi dengan Gorilla Glass 3. ZTE Nubia Z11 ini juga telah disokong dengan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka Nubia UI.

Performa dari ZTE Nubia Z11 ini relatif standar untuk kelasnya yakni dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang telah mengusung prosesor quad-core Kyero 64 bit yang terdiri atas dual-core dengan kecepatan 2,2GHz serta dual-core 1,6GHz.

Seri ini juga menyematkan RAM sebesar 4GB, dan juga telah didukung dengan adanya pengolahan grafis dari Adreno 530 yang sangat powerfull.

Untuk kameranya sendiri, ZTE Nubia Z11 ini telah disematkan kamera primer dengan ukuran 16 megapiksel dengan sensor Sony IMX298 yang berteknologi NeoVision aperture f/2.0 yang telah didukung dengan fitur 3D noise reduction dilengkapi dengan fitur LED flash, serta didukung oleh phase-detection autofokus.

Untuk kamera depan ZTE Nubia Z11 ini berukuran 8 megapiksel 1,4um piksel dengan lensa aperture f/2.4 wide-angle hal ini untuk keperluan selfie dan juga membuat video chat. Walaupun begitu, belum diketahui secara pasti berapa kapasitas baterai yang tertanam untuk ZTE Nubia Z11 ini.

Ponsel ini juga telah dibekali dengan memori internal sebesar 64GB yang didukung dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 200GB hybrid slot. Smartphone ini juga telah mendukung koneksi 4LTE, Bluetooth, sensor sidik jari (fingerprint), 3G HSDPA, WiFi, GPS, serta NFC (Near Field Communication).


Cari Info Digital & Teknologi Lebih Banyak:

Comments

comments