WhatsApp Luncurkan Aplikasi Untuk Berbisnis!

Teknonisme.com – WhatsApp luncurkan aplikasi WhatsApp for Business miliknya untuk para penggunanya yang gemar berbisnis. Namun, sejauh ini, aplikasi tersebut baru tersedia di beberapa negara tertentu saja.
Aplikasi terbaru WhatsApp tersebut akan memungkinkan usaha kecil berinteraksi dengan pelanggan dan mengelola bisnis lewat platform miliknya.
Sebenarnya, aplikasi pesan instan milik Facebook tersebut sudah mengumumkan aplikasi anyarnya itu sejak September tahun lalu. Sejak itu pula WhatsApp mulai mendaftarkan beberapa bisnis untuk aplikasi versi beta terbarunya tersebut.
Namun, sekarang aplikasi yang resmi sudah diluncurkan. Bagi Anda yang sedang menekuni bisnis atau gemar berbisnis, berikut kita rangkum tentang hal yang perlu diketahui terkait WhatsApp for Business.
BACA JUGA:
Apa sebenarnya aplikasi WhatsApp for Business itu?
WhatsApp for Business ditujukan untuk para pebisnis dan para pengguna yang menekuni bisnis agar saling termudahkan dalam berkomunikasi dan bertransaksi dengan para pelanggannya.
WhatsApp for Business memiliki logo yang berbeda
Logo aplikasi juga dimodifikasi untuk menonjolkan huruf ‘B’ di dalam logo WhatsApp, tanpa menghapus makna di dalamnya. Hal itu dilakukan agar para penggunanya bisa lebih mudah melihat notifikasi yang masuk adalah dari akun bisnisnya.
Fitur-fitur di WhatsApp for Business
WhatsApp for Business dibuat di dalam platform perpesanan yang sama dengan WhatsApp biasa, namun ditambahkan beberapa fitur berbeda di dalamnya. Fitur-fitur tersebut antara lain, profil terverifikasi (Verified Profile), Balasan Cepat (Quick Reply), Pesan Ucapan (Greetings Messages), dan Away Messages. Pengguna juga bisa mengakses statistik pesan dalam jangka waktu tertentu.
Pilot Project telah dimulai sejak September 2017
WhatsApp memulai program percontohan sejak September 2017. Di India, WhatsApp dilaporkan menguji fitur tersebut dengan BookMyShow dan MakeMyTrip.
BACA JUGA: Admin Grup WhatsApp Kini Bisa Bungkam Anggotanya
Hanya tersedia untuk Android
Aplikasi WhatsApp for Business sejauh ini hanya tersedia untuk pengguna platform Android. Namun, WhatsApp juga mengatakan akan segera meluncurkan aplikasi tersebut ke platform yang lain juga. Tetapi, masih belum diketahui sampai kapan aplikasi tersebut tersedia untuk platform lain.
Aplikasi tidak berbayar
WhatsApp for Business disediakan gratis untuk para penggunanya. Aplikasi dapat diunduh tanpa biaya di Google Play Store, dan tidak ada pembelian dalam aplikasi untuk mengakses konten atau fitur yang dibatasi.
Pengguna tidak perlu mengunduh apapun untuk WhatsApp for Business
Jika Anda bukan seorang pemilik bisnis, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi baru apapun di ponsel Anda untuk mengaksesnya. Pengguna dapat menggunakan aplikasi WhatsApp yang biasa untuk tetap berkomunikasi dengan akun bisnis. Namun, untuk para pebisnis, mereka harus mengunduh WhatsApp for Business untuk bisa berhubungan dengan pelanggannya.
Aplikasi tersedia di beberapa negara
WhatsApp for Business telah tersedia di beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Inggris, Italia, Meksiko, dan juga Indonesia. Untuk beberapa waktu ke depan, aplikasi tersebut kemungkinan akan tersedia di beberapa banyak negara lain.
Baca juga artikel menarik lainnya terkait WhatsApp atau informasi teknologi lain di Teknonisme.

Cari Info Digital & Teknologi Lebih Banyak:
Latest Comments